Tahan Barcelona, Bilbao Gelar Pesta Juara di Camp Nou

Selasa, 18 Agustus 2015 | 05:07 WIB

AFP / JOSEP LAGO Striker Athletic Bilbao, Arits Aduriz, merayakan gol ke gawang Barcelona pada leg kedua Piala Super Spanyol di Stadion Camp Nou, Senin (17/8/2015). Bilbao meraih trofi tersebut setelah unggul agregat 5-1.

Barcelona, KOMPAS.com — Barcelona hanya mampu bermain imbang 1-1 ketika menjamu Athletic Bilbao di Stadion Camp Nou pada leg kedua Piala Super Spanyol, Senin atau Selasa (18/8/2015) dini hari WIB. Selain dua gol, pertandingan ini turut diwarnai lima kartu kuning dan dua kartu merah untuk kedua tim.

Bilbao berhak mengangkat trofi berkat kemenangan agregat 5-1. Pada leg pertama di San Mames, Jumat malam atau Sabtu (15/8/2015) dini hari WIB, Bilbao menang empat gol tanpa balas.

Barcelona tampak mencari gol cepat pada laga ini. Lionel Messi mendapat beberapa peluang pada paruh pertama, tetapi baru menuai hasil dua menit jelang waktu normal berakhir. Striker asal Argentina ini menyambut pantulan Luis Suarez dengan tembakan voley.

Seusai jeda, asa Barcelona menambah gol terkendala. Gerard Pique diganjar kartu merah pada menit ke-56 karena melayangkan protes keras terhadap asisten wasit.

Keunggulan jumlah pemain lantas dimanfaatkan oleh tim tamu. Pada menit ke-74, Jeremy Mathieu salah mengantisipasi bola sehingga disontek Aduriz. Claudio Bravo sempat mengeblok, tetapi bola liar kembali disambar Aduriz hingga menggetarkan gawang.

Wasit kembali melayangkan kartu merah, kali ini kepada Kike Sola. Nama terakhir melakukan pelanggaran keras terhadap Javier Mascherano empat menit jelang waktu normal berakhir.

Dengan jumlah pemain imbang, intensitas tekanan dari kedua tim justru mereda. Alhasil, tak ada gol tambahan sampai peluit panjang berbunyi.

Susunan Pemain

Barcelona:
13-Claudio Bravo; 3-Gerard Pique, 6-Dani Alves, 14-Javier Mascherano, 24-Jérémy Mathieu; 4-Ivan Rakitic (16-Sandro Ramirez 68), 5-Sergio Busquets, 8-Andrés Iniesta; 7-Pedro Rodriguez (17-Munir 68), 9-Luis Suárez, 10-Lionel Messi
Pelatih: Luis Enrique

Bilbao: 1-Gorka Iraizoz; 2-Eneko Boveda, 4-Aymeric Laporte, 16-Xabier Etxeitia (3-Gorka Elustondo 68), 24-Mikel Balenziaga; 5-Javier Eraso, 7-Beñat (17-Mikel Riko 83), 10-Oscar de Marcos, 14-Markel Susaeta, 18-Carlos Gurpegui; 20-Aritz Aduriz (9-Kike Sola 81)
Pelatih: Ernesto Valverde

Wasit: Carlos Velasco Carballo

Penulis: Anju Christian
Editor : Ary Wibowo