4 Karyawan PT Pos jadi korban Trigana Air bawa uang PSKS Rp 6,5 M



| Selasa, 18 Agustus 2015 03:48

4 Karyawan PT Pos jadi korban Trigana Air bawa uang PSKS Rp 6,5 M
BASARNAS tunjukan lokasi jatuhnya pesawat Trigana. ©2015 merdeka.com/arie basuki
Merdeka.com - Deputi operasi Bisnis Pos Indonesia Kantor Regional XI Papua Albertus Supriyanto mengatakan, empat pegawai PT Pos Indonesia Regional XI Papua yang ikut dalam penerbangan pesawat Trigana Air hendak ke Oksibil untuk menjalankan tugas membagikan dana Program Simpanan Keluarga Sejahtera (PSKS) senilai Rp 6,5 miliar. Uang Rp 6,5 miliar itu untuk pembayaran program Simpanan Keluarga Sejahtera (PSKS) Tahap II. Uang itu hendak diserahkan ke 6.000 warga di 8 kecamatan di Oksibil, Papua.
"Keempat teman kami, kemarin berangkat ke Oksibil dalam rangka tugas pembayaran dana PSKS. Rencananya dilakukan setelah upacara peringatan kemerdekaan di Kabupaten pegunungan bintang," kata Albertus di Jayapura, Senin (17/8). Demikian tulis Antara.

Supriyanto mengatakan, hingga kini PT Pos Indonesia terus menunggu perkembangan informasi di Posko SAR yang ada di Bandara Sentani, Kabupaten Jayapura.

"Saat ini kami sedang mencari tahu infonya di Posko SAR di Sentani, jadi kami tetap berharap rekan-rekan kami selamat," katanya.

Menurutnya, Pos Indonesia telah menghubungi seluruh keluarga pegawainya yang termasuk dalam penumpang di pesawat yang hilang tersebut.

"Keluarga sudah kami hubungi semua dan bersama-sama menunggu info terbaru. Kita siap akan segala kemungkinan," pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, empat pegawai PT Pos Indonesia Regional XI Papua ikut dalam penerbangan pesawat Trigana Air yang kecelakaan. Hal ini dibenarkan oleh manajemen Kantor Pos Indonesia (Posindo) Regional XI Papua.

"Pegawai kami yang ikut pesawat itu ada empat orang. Pertama adalah Agustinus Luarmase, kedua Yustinus Hurulean, ketiga MN Aragai, keempat di situ tertulis Dewa Putu Raka, tapi yang berangkat adalah Teguh Warisman," ucap Deputi opersi Bisnis Pos Indonesia Kantor Regional XI Papua Albertus Supriyanto di Jayapura, Senin (17/8).
Baca juga:
Ralat berita: Jonan tak toleransi kelalaian keselamatan penumpang
Kapten Hasanudin dikenal disiplin dan perhatian kepada kru pesawat
Trigana Air janji bertanggung jawab kepada keluarga korban
Jokowi minta Menteri Jonan perbaiki sistem transportasi udara
Pemancar darurat pesawat Trigana Air jatuh disebut sudah kedaluwarsa
Badan SAR Nasional tunjukkan lokasi jatuhnya Trigana Air
Trigana Air: Posisi pesawat sudah ditemukan dalam kondisi hancur
[gil]